Breaking News

PR IPM MADTSAMUDA PERIODE 2022-2023 DILANTIK


 

mtsm2karangasem.sch.id – PR IPM Madtsamuda periode 2022-2023 mengadakan pelantikan di halaman sekolah dengan mengusung tema Melangkah Tanpa Lelah, Bermimpi Tanpa Henti, Laksanakan Tugas Suci, Wujudkan Kader Muhammadiyah yang Inovatif, Sabtu (27/2/22).

Sebanyak 53 pelajar terpilih menjadi pengurus harian Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) MTs Muhammadiyah 2 Pondok Karangasem (Madtsamuda) dilantik langsung Ketua Umum PC IPM Paciran, Ipmawan Dimas Julian Arman.

Kegiatan pelantikan dilakukan dengan pembacaan Ikrar dan sumpah seluruh calon pengurus baru. Setelah ikrar berlangsung dilakukan serah terima jabatan dari pengurus lama yang diketua Muhammad Aqil Siraj kepada Ketua PR IPM Madtsamuda periode 2022/2023, Ipmawan Farhad Abi Nugroho

Pelantikan ini sendiri dihadiri oleh seluruh jajaran guru Madtsamuda dan seluruh peserta didik. Tidak lupa juga undangan dari PC IPM Paciran dan PR IPM se Pondok Karangasem.

Muhammad Aqil Siraj memberi sambutan menyampaikan pesan kepada pengurus baru, “Saya berharap adik-adik  PR IPM Madtsamuda tahun 2022/2023 dapat membawa perubahan yang lebih baik lagi dalam memajukan PR. IPM madtsamuda tercinta kita ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut dia mengungkapkan dalam menjalankan kepemimpinan IPM, kekompakan dan kebersamaan adalah nilai penting yang harus dijaga dalam kesehariannya.

Ketua PR IPM Madtsamuda terpilih Farhad Abi Nugroho juga berpesan kepada kepengurusan baru. Jabatan kita ini merupakan amanah besar yang harus kita pikul bersama. Kita tidak boleh lengah dengan amanah ini dan kita harus saling mengingatkan jika terjadi ketidak sesuaian selama nantinya kita memimpin.

Ketua Umum PC IPM Paciran Dimas Julian Arman dalam sambuatannya mengapresiasi kepada jajaran pengurus PR IPM Madtsamuda yang telah purna.

“Saya mewakili pengurus PC IPM Paciran mengapresiasi sebesar-besarnya kepada pengurus PR IPM Madtsamuda yang telah menjadi pelopor pelaksanaan Pelatihan Perkaderan Taruna Melati I di tingkat Pimpinan Ranting IPM se-Paciran,” tuturnya.

PR IPM Madtamuda, lanjutnya, merupakan satu-satunya PR IPM di Kabupaten Lamongan yang berani dan sukses dalam penyelenggaraan Pelatihan Perkaderan Taruna Melati I yang biasanya dilakukan oleh Pimpinan Cabang namun kali ini mampu dilakukan oleh Pimpinan Ranting.

Dia memaparkan kepada pengurus PR IPM Madtsamuda yang baru bahwa kader IPM selain harus bersemangat dalam menjalankan tanggung jawab organisasi, juga harus semangat dalam berliterasi. Semua media sosial harus dipenuhi dengan kegiatan literasi Kader IPM Madtsamuda, bila perlu setiap kali ada event kegiatan.

“Jangan sampai lupa untuk menulis berita dan dikirimkan di web dan portal berita Muhammadiyah,” terangnya. 

Kepala Madtsamuda Millazul Faida MPd turut mengucapkan selamat kepada pengurus IPM Madtsamuda yang baru dan mengucapkan terima kasih atas pengabdian penguru IPM Madtsamuda yang telah purna.

“Mewakili segenap Guru dan jajaran struktural Madtsamuda saya mengucapkan selamat kepada pengurus PR IPM Madtsamuda yang baru dilantik. Semoga kedepannya semakin amanah dan dapat dijadikan contoh bagi seluruh peserta didik Madtsamuda, baik dari segi kinerjanya maupun dari akhlak para pengurus IPM yang baru,” katanya.

Pengurus IPM, lanjutnya, hendaknya menjadi inspirasi bagi teman-tamanya dan bagi adik-adiknya, dalam memimpin IPM Madtsamuda ini. Hendaknya akhlak lebih diutamakan sebelum yang lainnya, karena dengan akhlak yang baik, maka PR IPM Madtsamuda ini nantinya akan menjadi sebuah organisasi yang sesuai dengan cita-cita dan harapan Persyarikatan Muhammadiyah.

Millazul Faida mengatakan untuk pengurus IPM Madtsamuda yang telah purna, kami mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya atas dedikasi waktu dan pikirannya dalam membantu memajukan Madtsamuda tercinta ini.

“Selanjutnya saya pribadi berpesan agar nantinya pengurus IPM Madtsamuda yang telah purna terus melanjutkan perjuangan IPM di tingkat selanjutnya, baik di tingkat PR IPM SLTA atau menjadi seperti  Mas Dimas Julian Arman yang merupakan Ketua PC IPM Paciran sekaligus alumni pengurus PR IPM Madtsamuda periode 2019/2020,” ujarnya.

Semoga, harapnya, pengurus IPM Madtsamuda yang telah purna senantiasa diberi keberkahan dalam melanjutkan pendidikan ke depannya dan semuanya bisa menjadi pelajar yang menggembirakan bagi almamater dan keluarganya. (*)

 

Kontributor : Azhar Agus Salim


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.